Wisata Kembang Langit Instagramable


Spot Wisata Baru Jawa Tengah, Kembang Langit Batang

Jawa tengah menjadi tempat yang menarik untuk Anda yang sedang merencanakan liburan. Ada banyak spot wisata baru yang bisa ditemukan. Salah satu yang saat ini sedang hits di kalangan wisatawan adalah wisata Kembang Langit Batang.

Wisata kembanglangit memang sangat populer di tengah wisatawan terutama yang sudah pernah ke Jawa tengah. Tempat wisata ini memiliki tema agrowisata. Konsep dari objek wisata ini yaitu spot foto dengan tema alam. Pemandangan yang ditawarkan ketika berkunjung ke tempat ini juga sangat menarik.

Untuk para pecinta selfie, objek wisata ini bisa menjadi tempat yang sangat direkomendasikan. Dari foto-foto yang beredar atau yang diposting oleh para pengunjung yang sudah pernah datang memang hasilnya sangat memuaskan. Banyak dari pengunjung yang mengetahui akan daya tarik objek wisata ini karena melihat foto dari para wisatawan yang sudah pernah berlibur ke sana.

Lokasi Wisata Kembang Langit Batang

Objek wisata ini berada di padukuhan Kebaturan,  desa Kembang Langit, Kecamatan Blado Kabupaten Batang, provinsi Jawa tengah. Jika Anda ingin mengunjungi objek wisata ini maka bisa menggunakan Google map agar lebih mudah menemukannya. Lokasinya tidak terlalu sulit ditemukan karena Anda bisa melewati rute menuju ke arah Dieng.

Di objek wisata ini terdapat beberapa spot menarik yang akan membuat Anda merasa puas menjelajahi Batang. Para wisatawan bisa menikmati teh atau kopi khas dari kembang langit. Di sana juga terdapat sebuah air terjun yang sering disebut oleh masyarakat dengan sebutan Curug Klier.

Beberapa spot yang ada di Kembang langit memang sangat menarik termasuk Curug Klier ini. Jika Anda berkunjung ke Kembang Langit sebaiknya jangan melewatkan kesempatan untuk bermain di dekat air terjun. Suasana di dekat air terjun ini sangatlah sejuk karena masih menonjolkan kesan alami. Tempat ini sangat cocok untuk relaksasi dan menyegarkan pikiran.

Hutan Pinus Kembang Langit

Selain terdapat air terjun di objek wisata ini juga terdapat hutan pinus. Hutan pinus di kecamatan Kembang langit kini disulap menjadi objek wisata seru dengan banyak wahana menarik. Para wisatawan bisa menikmati suasana alami di antara pepohonan pinus sembari duduk di atas hammock yang disediakan.

Hutan pinus Kembanglangit ini disebut sebagai sikembang Park. Tempatnya cukup luas dengan banyak fasilitas menarik yang disediakan untuk para wisatawan. Anda bisa mengunjungi tempat ini bersama dengan teman atau keluarga.

Tempat ini bisa menjadi salah satu spot foto terbaik di kembang langit. Selain tersedia hammock, di hutan pinus Kembang Langit juga ada banyak wahana seru lainnya seperti kolam renang kecil untuk anak-anak. Tempat ini sangat cocok dikunjungi oleh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Apabila Anda belum puas menjelajahi hutan pinus masih ada banyak spot menarik lainnya yang bisa ditemukan di Kembanglangit, Jawa tengah.

Forest Coffee Kembang Langit

Seperti yang sudah disebutkan bahwa di Kembang Langit juga terdapat tempat ngopi yang seru. Nama dari tempat kopi tersebut adalah forest coffee. Konsep dari forest coffee ini adalah tempat ngopi di tengah hutan yang masih sangat alami.

Para pecinta kopi wajib mencoba kopi yang disediakan di tempat ini. Bukan hanya bisa sekedar menikmati kopi saja akan tetapi juga bisa menikmati pemandangan yang ada. Di sana terdapat banyak spot foto menarik yang akan menambah koleksi foto di sosial media.

Mendengar mengenai objek wisata Kembang Langit, Anda tentu sudah sangat tertarik dengan apa saja yang ditawarkan oleh tempat. Ada begitu banyak support seru dengan konsep yang berbeda-beda. Setiap pengunjung bisa memilih tempat favorit atau bisa mengunjungi semuanya sekaligus.

Mengunjungi Kembang Langit bisa memberikan Anda kesempatan berlibur yang memuaskan. Hal ini dikarenakan di satu tempat sudah tersedia beberapa objek wisata dengan konsep yang berbeda. Harga tiket masuk yang harus dibayarkan Apabila Anda ingin menikmati suasana seru di Kembang Langit cukup terjangkau. Anda hanya perlu membayar tiket mulai dari Rp10.000 saja.

Itulah sedikit gambaran tentang serunya berlibur ke objek wisata Kembang Langit, Batang, Jawa tengah. Anda bisa membuktikan sendiri betapa serunya berlibur dengan keluarga di objek wisata ini

 

 


 

TRANSAKSI PAKET WISATA AMAN

TRANSAKSI PAKET WISATA AMAN
via TOKOPEDIA kami