Menikmati indahnya alam di atas spot Tebing Watu Mabur Bantul Jogja Yogyakarta



Bantul menjadi salah satu kabupaten di Yogyakarta yang menawarkan banyak sekali lokasi wisata yang menarik. Disana memang saat ini seolah semakin banyak lokais wisata baru yang mampu membuat banyak wisatawan tertarik untuk datang kesana. Jika anda saat ini juga sedang merencanakan liburan ke jogja maka bisa memilih bantul sebagai salah satu destinasi wisata. Salah satu lokasi wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi adalah tebing watu mabur.

Nama tebing watu mabur ini memang sangat unti. Nama watu mabur ini diambil karena memang ada kesan seperti batu yang berada di atas ketinggian namun sebenarnya tidak terbang. Hanya saja nama mabur diambil karena memang terkesan seperti batu terbang. Lokasi wisata yang satu ini berada di desa mangunan dan memang letaknya berdekatan dengan banyak lokasi wisata menarik lainnya disana.

Hal yang membuat destinasi wisata yang satu ini begitu menarik untuk dikunjungi adalah karena pemandangan yang ditawarkan memang sangat luar biasa. Anda yang senang dengan pemandangan alam dari atas ketinggian akan merasa terpuaskan dengan melihat pemandangan dari watu mabur ini. disana wisatawan mampu melihat banyak sekali perbukitan dan pegunungan yang ada di wilayah gunung kidul. Hal ini dikarenakan memang lokasi wisata ini berada di atas tebing yang cukup tinggi. Di bagian bawah lokasi ini akan dapat ditemukan persawahan hijau yang luas sehingga terkesan semakin asri.

Bagi para pecinta selfi dan fotografi akan sangat merasa beruntung bisa berkunjung ke lokasi wisata ini. disana ada banyak spot oto menarik yang akan membuat hasil foto yang didapatkan tidak mengecewakan. Anda yang senang dengan foto grafi memang sebaiknya jangan sampai melewatkan kesempatan berfoto disetiap spot yang telah disediakan. Salah satu spot oto yang sangat menarik dan banyak menarik minat wisata adalah spot landasan pacu yang sangat instagramable. Hasil foto dari spot ini tentu layak untuk anda ppsting di intagram atau social media anda.


Bagi yang ingin mendapatkan hasil terbaik ketika sedan g berkunjung ke lokasi wisata yang satu ini maka bisa mencoba datang sebelum matahari terbit. Nantinya hasil foto yang akan didapatkan adalah seperti seang berada di atas awan karena dari atas tebing batu akan terlihat kabut yang menyelimuti perbukitan. Bagi para fotografer yang hebat, momen seperti ini tentu akan sangat sulit untuk dilewatkan.

Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi lokasi wisata yang satu ini memang saat sunrise tiba. Selain itu juga ketika matahari terbenam karena akan terlihat jelas langit yang berubah warna dan juga akan mampu memberikan hasil foto yang maksimal. Apabila anda sudah puas menikmati pemandangan disana maka bisa mencoba untuk mengunjungi lokasi wisata lain yang memang snagat berdekatan dengan wisata tebing watu mabur. Salah satu lokasi yang sangat dekat denga wisata ini adalah goa gajah.

Apabila anda merasa penasaran dan ingin datang ke lokasi wisata yang satu ini maka anda bisa datang ke kawasan mangunan Bantul atau tepatnya di Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783. Lokasi wisata ini tidak jauh dengan pusat kota Jogja. Ana bisa melakukan perjalanan dengan menggunakan mobil atau motor. Waktu tempuh yang dibutuhkan juga hanya sekitar 1 jam saja. Harga tiket masuk yang harus dibayar sekitar Rp 2.000,- rupiah. Jika ingin mengambil foto di spot-spot yang ada maka harus membayar Rp 3.000,- / spot fotonya. Selain itu pengunjung juga perlu untuk membayar tiket parkir sebesar Rp 5.000,- untuk kedaraan roda empat (mobil) dan Rp 2.000,- untuk motor.

Ketika mengunjungi wisata tebing watu mabur ini anda sebaiknya jangan lupa membawa kamera agar jangan sampai melewatkan kesempatan berfoto disana. Selain itu membawa bekal cemilan dan minuman juga tiperlukan agar lebih nyaman ketika menikmati pemandangan di lokasi tersebut. Jika anda merasa penasaran dengan lokasi wisata yang satu ini, langsung saja datang ke bantul dan buktikan sendiri keindahannya. Jika masih puas dengan satu lokasi wisata, masih ada banyak lokasi wisata menarik yang bisa di temukan di sekitar mangunan kabupaten bantul.

GLORYDUO TOUR TRAVEL JOGJA YOGYAKARTA
WA 081328113366

TRANSAKSI PAKET WISATA AMAN

TRANSAKSI PAKET WISATA AMAN
via TOKOPEDIA kami